Deretan Nama Pemain Sepakbola Indonesia Terbaik Sepanjang Masa

Timnas Indonesia memang tidak pernah kehabisan stok pemain terbaik. Prestasi yang ditorehkan para pemain sepakbola Indonesia ini bahkan berhasil membawa nama baik Indonesia untuk dikenal di kancah dunia.  

Indonesia bahkan mendapatkan julukan Macan Asia karena prestasinya di dunia persepakbolaan yang tidak boleh diremehkan. Untuk mengetahui pemain sepak bola terbaik Indonesia, berikut ulasan selengkapnya. 

Deretan Nama Pemain Sepakbola Indonesia Terbaik Sepanjang Masa

Nama Indonesia di dunia persepakbolaan khususnya kawasan Asia memang sudah tidak asing lagi. Banyak ajang pertandingan sepak bola yang sudah dimenangkan dan tentunya kemenangan ini tidak lepas dari kerja keras para pemain sepakbola Indonesia.

1. Boaz Solossa

Boaz Solossa

Boaz Solossa merupakan salah satu pemain sepakbola legendaris Indonesia yang mulai naik daun ketika ia mengikuti ajang Piala Tiger 2004 bersama Timnas Indonesia. Boaz yang berperan sebagai attacker Persipura Jayapura ini juga pernah mendapatkan gelar sebagai “The One-Club Icon”. 

2. Bambang Pamungkas

Bambang Pamungkas

Selain Boaz Solossa, nama Bambang Pamungkas juga sangat familiar di telinga pecinta sepakbola Indonesia. Pemain sepakbola yang sudah berusia 39 tahun ini pernah menjadi kapten Timnas Indonesia dengan keberhasilannya menorehkan 38 gol di sepanjang perjalanan kariernya. 

Prestasi terbaik yang pernah diraih oleh Bambang Pamungkas alias Bepe adalah mengantarkan timnas sebagai pemenang kedua (runner up) pada Piala AFF 2002. Bepe yang berperan sebagai penyerang ini pernah mencetak gol sebanyak 8 kali dari 6 kali penampilan pada turnamen yang sama. 

3. Anwar Ujang

Anwar Ujang

Anwar Ujang termasuk dalam daftar nama pemain sepakbola Indonesia legendaris yang pernah bersinar pada medio 1964 – 1974. Di eranya, ia berhasil membawa Timnas Indonesia sebagai tim yang paling ditakuti di ajang persepakbolaan Asia. 

Pemain yang mendapat julukan “beckenbauer Indonesia” ini pernah memberikan penampilan terbaiknya dalam menghadapi Uruguay, meskipun pada akhirnya kalah dengan skor 2-3.

4. Osvaldo Haay

Osvaldo Haay Pemain Sepakbola Indonesia

Osvaldo Haay merupakan pemain sepakbola terbaik Indonesia yang memiliki cukup banyak prestasi. Osvaldo pernah membawa Timnas Indonesia U-23 memenangkan final SEA Games 2019. Ia bahkan sukses menjadi top score karena permainannya yang sangat baik dalam mencetak gol kemenangan. 

5. Robby Darwis

Robby Darwis

Robby Darwis merupakan pemain sepakbola legendaris yang pernah bersinar pada medio 1987 – 1997. Pemain bek terbaik pada masanya ini memiliki postur tubuh yang ideal sehingga kemampuannya dalam mencetak gol sudah tidak perlu diragukan lagi.

Bersama dengan Ponirin Meka dan rekan lainnya, Robby mampu membawa Indonesia meraih prestasi yang membanggakan. 

Hingga saat ini, nama Robby Darwis masih dikenang sebagai pemain legendaris Persib Bandung bersanding dengan kawan seperjuangannya yaitu Adjat Sudrajat, Djadjang Nurdjaman, dan pemain legenda lainnya. 

6. Hamka Hamzah

Hamka Hamzah

Pemain terbaik selanjutnya yang hingga saat ini masih aktif di dunia persepakbolaan yaitu Hamka Hamzah. Pemain asal klub Arema Cronus ini dikenal sebagai centre-back yang tangguh dan trengginas dalam mencetak gol-gol kemenangan. 

Penampilan terbaik Hamka Hamzah dicetak ketika ia bersama kawan-kawannya di timnas berhasil memenangkan ajang Piala AFF. Dengan kemampuan dan kelihaiannya menggiring dan menendang bola, Hamka berhasil mencetak 2 gol pada ajang AFF dan 6 gol pada ajang TSC. 

7. Alberto Goncalves

Alberto Goncalves Pemain Sepakbola Indonesia

Alberto Goncalves juga masuk dalam deretan nama pemain sepakbola Indonesia yang berprestasi. Meski bukan orang Indonesia asli, Alberto telah berhasil membawa nama baik Indonesia di ajang persepakbolaan nasional dan internasional. 

Pemain sepak bola yang sering pindah-pindah klub ini berhasil menduduki peringkat ke-6 sebagai pencetak gol terbanyak. Di Liga Indonesia, pemain bernomor punggung 9 ini telah mencetak gol sebanyak 149 kali sejak tahun 2009.   

8. Ponaryo Astaman

Ponaryo Astaman

Pemain sepakbola terbaik selanjutnya yang berhasil menorehkan prestasi bagi Indonesia yaitu Ponaryo Astaman. Mantan gelandang Timnas Indonesia ini telah berhasil mencetak gol-gol spektakulernya dari luar kotak penalti ketika bertanding melawan Qatar pada Piala Asia 2004.

Berkat kelihaiannya dalam menggiring dan menendang bola ke gawang lawan, Ponaryo berhasil mengantarkan Indonesia sebagai pemenang dengan skor 2-1. Karena prestasinya ini, Ponaryo juga dijuluki sebagai “The Milestone Man”.

9. Witan Sulaeman

Witan Sulaeman Pemain Sepakbola Indonesia

Witan Sulaeman merupakan tulang punggung dari Timnas Indonesia U-19 ketika bermain di ajang sepak bola Eropa. Pemain yang masih berusia 19 tahun ini masuk dalam daftar pemain sepakbola terbaik Indonesia karena pencapaiannya yang fantastis selama 2020. 

Pemain yang berperan sebagai winger ini sangat berkontribusi dalam perolehan kemenangan Timnas U-19 karena kemampuan dalam memimpin 3 parameter statistik paling penting dalam ajang sepak bola. 

10. Yohanes Auri

Yohanes Auri

Nama Yohanes Auri memang patut masuk dalam jajaran pemain sepakbola terbaik Indonesia, khususnya di sektor wing-back kiri. Karena ketangguhannya selama bermain di lapangan, Yohanes Auri mendapat julukan sebagai “Black Silent”. 

Di bawah didikan pelatih Wiel Coerver, Yohanes Auri berhasil mengantarkan klub Persipura Jayapura memenangkan beberapa pertandingan dan mendapat kesempatan untuk bergabung dengan Timnas Indonesia.

11. Zulkifli Syukur

Zulkifli Syukur

Zulkifli Syukur merupakan salah satu pemain terbaik di dunia persepakbolaan Indonesia. Pemain yang berperan sebagai bek kanan Pusamania Borneo FC ini memulai kariernya di PKT Bontang dan Pelita Jaya.

Ia juga pernah menjadi bagian dari Persmin Minahasa. Dalam sejarah kariernya, ia telah berhasil tampil dalam 31 pertandingan dan mencetak 1 gol. Maka tidak mengherankan jika Zulkifli diperhitungkan sebagai wonderkid-nya Indonesia. 

Berkat keahlian dan bakatnya dalam dunia sepakbola, Zulkifli diajak untuk bergabung dengan klub Arema Indonesia di bawah didikan pelatih Robert Rene Albert. Bersama dengan kawan seperjuangannya, Zulkifli menjadi key player yang membawa Arema memenangkan trofi ISL 2010. 

Zulkifli juga berhasil membawa klubnya melaju hingga babak semifinal di ajang Piala Indonesia. Ia juga berhasil membawa Timnas Indonesia meraih gelar runner up pada ajang Piala AFF 2010. 

12. Firman Utina

Firman Utina Pemain Sepakbola Indonesia

Firman Utina juga termasuk dalam deretan pemain sepakbola Indonesia terbaik. Mantan pemain gelandang serang ini sering membawa Timnas Indonesia meraih kemenangan, sehingga tidak mengherankan jika Firman Utina mendapat julukan sebagai “The Trophy Collector”. 

Firman Utina juga pernah dinobatkan sebagai Most Valuable Player ketika ia berlaga di Piala AFF 2010. Di pertengahan tahun 2000-an, ia juga berhasil membawa klubnya meraih kemenangan pada Liga Indonesia.  

13. Bima Sakti

Bima Sakti

Bima Sakti merupakan salah satu pemain sepak bola legendaris Indonesia yang sudah berhasil menorehkan sejumlah prestasi membanggakan bagi klubnya dan Timnas Indonesia.

Pemain sepakbola yang sudah menginjak usia 40 tahun ini masih melanjutkan karirnya di dunia persepakbolaan dengan bergabung bersama Persiba Balikpapan sekaligus menjadi asisten dari Jaino Mantos. 

Di sepanjang kariernya, Bima Sakti telah berhasil mencetak gol dari tendangan lincahnya di luar kotak penalti. Sejarah mencatat bahwa ia telah berpartisipasi dalam berbagai pertandingan sebanyak 55 caps dan menduduki peringkat ke-11 sebagai pencetak gol terbanyak di Timnas Indonesia.

Deretan nama-nama di atas merupakan pemain sepakbola Indonesia terbaik yang telah berhasil menorehkan sejumlah prestasi gemilang bagi Indonesia. Meskipun beberapa di antaranya sudah tidak lagi berkarier di dunia persepakbolaan, namun namanya masih melekat di hati pecinta sepakbola.