Pemain Sepak Bola Indonesia Bertalenta Asal Kampung Tulehu

Pemain sepak bola Indonesia asal Tulehu, Salahutu, Maluku Tengah telah mencuri perhatian publik. Kampung tersebut memang dikenal sebagai tempat kelahiran atlet bertalenta. Beberapa diantaranya berhasil menarik perhatian klub besar karena memiliki bakat luar biasa dan berdedikasi tinggi.

Tulehu dinobatkan sebagai Kampung Sepak Bola pada tahun 2012 oleh Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Selama kurang lebih 50 tahun terakhir, daerah ini konsisten menyumbang atlet berkualitas.

Daftar Pemain Sepak Bola Indonesia dari Tulehu

Berikut ini daftar pesepakbola asal Tulehu dan pencapaian mereka yang mengesankan di lapangan hijau.

1. Ramdani Lestaluhu

Ramdani Lestaluhu

Ramdani Lestaluhu adalah pesepak bola Indonesia kelahiran 20 Oktober 1992. Dia dikenal sebagai pemain sayap yang memiliki kecepatan dan kemampuan teknis sangat baik. Atlet asal Tulehu ini mengawali karir profesionalnya di klub sepak bola Indonesia, Persija Jakarta.

Pada level internasional, Ramdhani juga mewakili negaranya. Dia berpartisipasi dalam beberapa pertandingan internasional dengan Timnas Indonesia, termasuk pertandingan di Piala AFF dan kualifikasi Piala Dunia.

Karir Ramdani:

  • Tahun 2007 sampai 2012 bergabung dengan Persija Jakarta
  • Tahun 2012 sampai 2013 bergabung dengan Sriwijaya
  • Tahun 2014 sampai 2022 kembali bergabung dengan Persija Jakarta
  • Tahun 2022 bergabung dengan PSS Sleman berstatus sebagai pemain pinjaman
  • Tahun 2022 bergabung dengan Bali United

Beberapa prestasi yang dicapai oleh Ramdani, antara lain:

  • Mendapatkan dua medali perak Pesta Olahraga Asia Tenggara, tahun 2011 dan 2013
  • Mendapatkan medali perak Islamic Solidarity Game 2013
  • Mencetak dua gol di ajang Piala Suzuki AFF 2014 melawan Laos

2. Alfin Tuasalamony

Alfin Tuasalamony

Alfin Ismail Tuasalamony adalah pesepakbola yang bermain untuk RANS Cilegon yang menempati posisi sebagai pemain belakang. Klub tersebut berhasil naik ke Liga 1 pada musim 2022/2023 setelah sebelumnya berhasil menjadi runner-up di Liga 2 musim 2021/2022.

Nama pemain sepak bola Indonesia ini tidak asing karena memiliki jam terbang tinggi. Terbukti dari karir berikut ini:

  • Tahun 2011 sampai 2013 bergabung dengan C.S Vise Belgia
  • Tahun 2014 bergabung dengan Persebaya (Bhayangkara)
  • Tahun 2015 bergabung dengan Persija Jakarta
  • Tahun 2016 sampai 2017 bergabung dengan Bhayangkara
  • Tahun 2018 bergabung dengan Sriwijaya
  • Tahun 2018 sampai 2021 bergabung dengan Arema
  • Tahun 2020 bergabung dengan Madura United berstatus sebagai pinjaman
  • Tahun 2021 sampai 2023 bergabung dengan RANS Nusantara
  • Tahun 2023 bergabung dengan Persikabo 1973

Prestasi Alfin Tuasalamony:

  • Mencetak satu gol mewakili timnas  U-23 dalam kompetisi Piala MNC 2013 melawan Laos
  • Mencetak dua gol mewakili timnas U-23 dalam kompetisi SEA Games 2013 melawan Myanmar
  • Mencetak tiga gol mewakili timnas U-23 dalam kompetisi Asian Games 2014

3. Rizky Pellu

Rizky Pellu

Rizky Ahmad Sanjaya Pellu adalah pemain gelandang tengah yang pernah membela PSM Makassar di Liga 1. Pesepakbola dengan nomor punggung 19 tersebut lulusan timnas U-16 Piala Asia 2008 Uzbekistan bersama qdengan Yoewanto Setya Beny dan Vava Mario Yagalo.

Karir Rizky Pellu:

  • Tahun 2010 sampai 2012 bergabung dengan Persis Solo
  • Tahun 2013 sampai 2014 bergabung dengan Pelita Bandung Jaya
  • Tahun 2015 sampai 2016 bergabung dengan Mitra Kukar
  • Tahun 2016 sampai 2021 bergabung dengan PSM Makassar
  • Tahun 2021 bergabung dengan Bali United
  • Tahun 2023 bergabung dengan PSM Makassar

4. Ricky Bardes Leurima

Ricky Bardes Leurima

Ricky Bardes Leurima sempat ramai diperbincangkan oleh publik. Alasanya tidak lain karena prestasi sebagai salah satu pemain sepak bola asal Indonesia yang bermain diluar negeri, yaitu Devortivo Uruguay.

Karir Ricky Bardes Leurima:

  • Tahun 2010 mewakili timnas U-16 dalam kompetisi Asian Cup
  • Tahun 2011 bergabung dengan Indonesia Futbol SAD U-17 Uruguay
  • Tahun 2012 bergabung dengan Devortivo U-19  Uruguay

5. Abduh Lestaluhu

Abduh Lestaluhu

Abduh Lestaluhu adalah pesepakbola dengan nomor punggung 96 yang bermain untuk PSS Sleman di Liga 1.

Karir Rizky Pellu:

  • Tahun 2011 sampai 2012 bergabung dengan Persis Solo
  • Tahun 2013 sampai 2016 bergabung dengan Persija Jakarta
  • Tahun 2016 sampai 2019 bergabung dengan TIRA-Persikabo
  • Tahun 2020 bergabung dengan Persikabo 1973
  • Tahun 2021 sampai 2023 bergabung dengan Persis Solo
  • Tahun 2022 sampai 2023 bergabung dengan Bali United dengan status pemain pinjaman
  • Tahun 2023 bergabung dengan PSS Sleman

6. Hendra Bayauw

Hendra Bayauw

Hendra Bayauw adalah pesepakbola yang menempati posisi penyerang. Saat ini, pemain sepak bola Indonesia tersebut bergabung dengan Bali United.

Karir Hendra Bayauw:

  • Tahun 2011 sampai 2012 bergabung dengan Jakarta FC 1928
  • Tahun 2012 sampai 2015 bergabung dengan Semen Padang F.C
  • Tahun 2015 Mitra Kukar dengan status pemain pinjaman

Prestasi Hendra Bayauw:

  • Mencetak dua gol di kualifikasi kejuaraan AFC U-22 2013
  • Mencetak satu gol di Piala Internasional Palestina 2012 ketika melawan Mauritania
  • Mencetak dua gol pada pertandingan persahabatan melawan Brunei 2012

7. Ricky Ohorella

Ricky Ohorella

Ricky Akbar Ohorella adalah pemain yang menempati posisi sayap. Saat ini, pesepakbola dengan nomor punggung 21 tersebut bermain untuk PSIM Yogyakarta.

Karir Ricky Ohorella:

  • Tahun 2006 bergabung dengan Persikad Depok
  • Tahun 2007 sampai 2008 bergabung dengan Persibom
  • Tahun 2009 sampai 2010 bergabung dengan Persih Tembilahan
  • Tahun 2011 sampai 2016 bergabung dengan Semen Padang
  • Tahun 2015 bergabung dengan Persiba Bantul
  • Tahun 2015 bergabung dengan Persipasi Bandung Raya
  • Tahun 2016 sampai 2017 bergabung dengan Borneo F.C.
  • Tahun 2018 sampai 2019 bergabung dengan Arema F.C.
  • Tahun 2020 sampai 2021 bergabung dengan Semen Padang F.C.
  • Tahun 2021 bergabung dengan Persela Lamongan
  • Tahun 2022 bergabung dengan PSIM Yogyakarta

8. Hasyim Kipuw

Hasyim Kipuw

Hasyim Kipuw adalah pesepakbola senior yang bermain untuk Arema di Liga 1. Dia menempati posisi bek dan gelandang bertahan.

Karir Hasyim Kipuw:

  • Tahun 2007 sampai 2008 bergabung dengan Persikasi Bekasi
  • Tahun 2008 sampai 2009 bergabung dengan PS Trisakti
  • Tahun 2009 sampai 2012 bergabung dengan Persija Jakarta
  • Tahun 2012 sampai 2013 bergabung dengan Arema Cronous
  • Tahun 2013 sampai 2014 bergabung dengan Persebaya ISL
  • Tahun 2014 sampai 2015 bergabung kembali dengan Arema Cronous
  • Tahun 2016 sampai 2017 bergabung dengan Bali United
  • Tahun 2018 sampai 2022 bergabung dengan PSM Makassar
  • Tahun 2022 sampai sekarang bergabung dengan Arema

9. Sedek Sanaky

Sedek Sanaky

Cukup sulit mencari informasi tentang mantan bek-kanan Persija IPL ini. Namun, Sedek Sanaky masuk dalam daftar pemain kunci bersama dengan Hendra Bayauw.

Menurut berbagai sumber, pesepakbola asal Tulehu ini sempat bergabung dengan beberapa klub, antara lain:

  • Tahun 2017 sampai 2018 bergabung dengan Bhayangkara
  • Tahun 2018 sampai 2019 bergabung dengan Persiwa
  • Tahun 2017 sampai 2018 bergabung dengan Bogor
  • Tahun 2022 sampai 2023 bergabung dengan PSKC Cimahi

Melalui dedikasi dan semangat yang tinggi, pemain sepak bola Indonesia telah menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk mengejar impian di lapangan hijau. Dari kampung kecil Tulehu mereka mengharumkan nama daerah, serta klub ternama hingga tim nasional.