9 Cara Cepat dan Tepat Naik Rank Mobile Legends 2022, Sampai Mythical Glory

Kamu sudah lama main Mobile Legends tapi belum juga ada di rank yang Kamu inginkan? Bisa jadi ada yang salah dengan cara Kamu bermain ML. Maka dari itu, Kamu perlu untuk belajar cara cepat dan tepat naik rank Mobile Legends 2022 ini!

Tidak asik bukan ketika mencapai sesuatu tanpa usaha? Maka dari itu, pada artikel ini tidak dituliskan cara curang untuk cepat naik rank. Kamu akan benar-benar menjadi pemain pro dengan cara yang baik dan benar!

1. Pahami Karakter Setiap Hero

Pahami Karakter Setiap Hero

Saat artikel ini dibuat, hero yang ada di dalam permainan Mobile Legends: Bang Bang sebanyak 115 hero. Setiap hero memiliki skill dan atribut yang berbeda-beda.

Untuk menjadi yang terbaik di game ini, Kamu tentunya dituntut untuk mengetahui semua karakter hero yang ada. Dengan mengetahui karakter dari setiap hero, maka Kamu akan memiliki pengetahuan yang baik untuk pertimbangan hero pick, hero ban, dan counter hero lawan.

Kamu tidak perlu repot-repot hingga membaca daftar hero beserta semua karakteristiknya. Cukup dengan sering bermain, maka jam terbang yang tinggi akan memberikan Kamu pengalaman dan pengetahuan yang cukup mengenai setiap hero yang ada.

2. Bijak Dalam Memilih Hero

Bijak dalam Memilih Hero

Hero yang cepat naik rank bisa dibilang adalah hero META. Dengan adanya hero META di dalam tim, kemungkinan tim untuk menang menjadi besar ketika tidak ada counter dari tim lawan.

Perlu diingat bahwa tidak harus Kamu yang memakai hero META di dalam tim. Alangkah baiknya jika teman satu tim yang lebih mahir yang menggunakannya.

Selain itu pertimbangkan juga untuk memilih hero counter dari hero yang lawan gunakan, terutama hero META. Dalam setiap game yang mirip dengan ML, tentunya selalu ada hero yang menjadi kelemahan dari tiap hero. Memilih hero untuk counter dapat membatasi kemampuan lawan.  

Kemudian, fleksibel dalam memilih role akan membuat Kamu menjadi mudah beradaptasi jika Kamu tidak bisa memilih role yang biasa Kamu gunakan. Maka dari itu, Kamu perlu untuk mempelajari hero role lain untuk berjaga-jaga.

Kamu wajib menguasai 3 hero di setiap role yang berbeda. Hal ini dipelukan untuk mengantisipasi jika hero yang kamu kuasai di-banned.

3. Jangan Main Ketika Koneksi Internet Tidak Lancar

Jangan Main Ketika Koneksi Internet Tidak Lancar

Jika terjadi lag tentunya akan merugikan bagi tim Kamu. Apa lagi jika Kamu atau anggota tim ada yang AFK. Hal ini tentunya akan mempengaruhi rank Kamu.

Maka dari itu, koneksi internet yang lancar akan sangat membantu Kamu dan tim untuk dapat memenangkan game. Hindari untuk memainkan ML ketika koneksi internet sedang buruk.

Disarankan untuk bermain ketika terhubung dengan WiFi. Menggunakan data seluler untuk bermain ML sangatlah berisiko untuk mendapatkan jaringan internet yang tidak stabil.

4. Jangan Main Solo

Jangan Main solo

Sebenarnya boleh untuk main secara solo, namun jangan sering-sering. Jika Kamu sering bermain solo, akan sulit untuk membuat Kamu berada di rank atas.

Main bareng atau mabar bersama teman-teman akan membuat Kamu cepat untuk naik ke rank yang Kamu mau. Dengan bermain bersama teman, Kamu memiliki kemungkinan untuk berada di rank epic ke atas.

Salah satu faktornya yaitu komunikasi. Umumnya, seseorang akan memiliki komunikasi yang lebih baik ketika berkomunikasi dengan teman sendiri dari pada berkomunikasi dengan orang tidak dikenal. Komunikasi yang baik dalam tim tentunya akan membuat tim Kamu bermain dengan lebih baik.

Selain itu, bermain dengan rekan yang jago dalam bermain pastinya akan dapat mendorong rank Kamu untuk naik lebih cepat. Berbeda dengan ketika bermain solo, Kamu tidak akan tahu bahwa kamu akan mendapatkan teman yang seperti apa. Bisa jadi teman kamu sering lag bahkan AFK.

5. Main di Jam yang Tepat

Main di Jam yang Tepat

Jika Kamu ingin cepat naik rank Mobile Legends, maka kamu perlu untuk mempertimbangkan jam bermainmu. Karena bisa jadi Kamu bermain ketika banyak pemain bocah bermain. Kamu akan sering menjumpai pemain egois dalam ML dan AFK jika Kamu bermain pada jam tersebut.

Maka, bermain diwaktu yang tidak banyak orang bermain adalah pilihan yang bagus untuk push rank. Waktu yang pas adalah di pagi hari dan di malam hari.

Terutama di malam hari, akan ada banyak pro player yang bermain. Naik rank Mobile Legend akan lebih mudah jika rekan satu timmu adalah seorang pro player. Meskipun akan ada kemungkinan jika musuh yang Kamu hadapi adalah pro player juga.

6. Jangan Bermain Secara Egois

Jangan Bermain Secara Egois naik rank Mobile Legends

Egois adalah penyakit yang harus Kamu hindari ketika bermain ML. Jangan sekali-kali egois ketika bermain. Karena hal ini akan sangat merugikan bagi tim.

Contoh sifat egois adalah Kamu memilih hero yang menurut Kamu akan memberikan kill banyak bagi Kamu. Padahal tim tidak membutuhkan hero itu, melainkan hero support yang dapat membantu tim dalam melakukan serangan. Hindari hal ini!

Setiap keputusan yang kamu buat ketika bermain Mobile Legends harus untuk kepentingan kemenangan tim, bukan untuk kepentingan diri sendiri. Dengan menggunakan strategi tim, kemenangan tentu akan lebih mudah diraih dari pada memilih hero secara egois.

7. Belajar Dari Pengalaman

Belajar dari Pengalaman

Pengalaman adalah guru terbaik dalam hidup. Maka dari itu, tidak masalah jika saat ini Kamu melakukan kesalahan. Dari kesalahan itu Kamu akan mendapatkan pelajaran.

Jika Kamu saat ini sering melakukan kesalahan, maka, setelah Kamu belajar dari kesalahan-kesalahan tersebut Kamu akan menjadi pemain yang jauh lebih baik.

Naik rank Mobile Legends akan semakin mudah jika Kamu semakin pintar. Pelajari apa saja kekuranganmu pada game yang Kamu anggap Kamu tidak bermain dengan baik. Kemudian Kamu bisa mencari solusinya dan mencoba untuk mempraktikkannya di game yang akan datang.

8. Jangan Surrender

Jangan Surrender naik rank Mobile Legends

Banyak yang telah membuktikan bahwa ketika tim sedang dihajar oleh tim lawan di pertengahan game, ada kemungkinan tim lawan akan dikalahkan melalui epic come back. Kemungkinan untuk come back selalu terbuka.

Maka, jangan menyerah dulu ketika lawan sedang di atas angin. Bisa jadi karena hero pick di tim Kamu adalah hero untuk late game. Atau bisa jadi tim lawan akan melakukan kesalahan yang bersifat fatal pada akhir permainan. Berjuang hingga akhir akan meningkatkan presentase kemenangan.

9. Belajar Dari Pemain Pro

Belajar dari Pemain Pro naik rank Mobile Legends

Pemain pro memiliki gaya mereka sendiri dalam bermain ML yang dapat membuat mereka selalu berada di rank Mythical Glory. Kamu dapat mempelajari gaya bermain mereka supaya Kamu bisa bermain lebih unik dan lebih baik dari pada lawan yang ada di rank-mu.

Kamu dapat belajar dari mereka melalui Twitch, YouTube, atau platform lainnya yang mereka gunakan. Perhatikan cara mereka bermain dan ambil pelajaran dari apa yang Kamu lihat.

Itulah 9 cara cepat dan tepat naik rank Mobile Legends yang telah kami rangkum untuk Kamu di tahun 2022. Dengan cara-cara tersebut, dapat dijamin Kamu akan cepat berkembang dan cepat untuk mencapai Mythical Glory!